Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sedang menyiapkan surat panggilan untuk Kaesang Pangarep. KPK mencari Kaesang terkait dugaan gratifikasi berupa jet pribadi.
Dugaan gratifikasi muncul setelah Erina Gudono, istri Kaesang, mengunggah foto jendela pesawat diduga jet pribadi. Selain itu, beredar pula video Kaesang dan Erina turun dari jet pribadi.
KPK akan mengirim undangan pada Kaesang Pangarep untuk memastikan informasi yang kini beredar di masyarakat tentang dugaan gratifikasi.
"Suratnya sedang dikonsep, surat undangan," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata dalam jumpa pers di Gedung Merah Putih KPK, mengutip dari CNN Indonesia.
"Mengapa kami membutuhkan penjelasan dari saudara Kaesang terkait hal ini? Karena kami menduga patut diduga itu ada kaitannya dengan penyelenggara negara. Kan kita tahu orang tua dari Kaesang seperti itu," jelasnya.
Sementara itu, Kaesang sampai saat ini belum diketahui keberadaannya. Warganet pun ramai-ramai membuat poster orang hilang di media sosial.
"Missing Person. Kaesang Pangarep. Terakhir terlihat bersama istrinya berfoya-foya naik private jet, makan roti Rp400 ribu dan menginap di hotel mewah di AS sekitar tanggal 20 Agustus 2024," tulisan dalam poster tersebut.
Nama Kaesang bahkan sampai masuk daftar trending topic di media sosial X. Terdapat lebih dari 66 ribu cuitan yang menyebut nama dirinya.