Notification texts go here Contact Us Buy Now!

Xiaomi mengeluarkan Pad 5 dengan Snapdragon 860 harga bisa 4-5 jutaan

 



Sekilas, Xiaomi Pad 5 terlihat mirip dengan iPad Pro (11 inci) besutan Apple. Sebab, keempat sisi bingkai pada kedua tablet tersebut rata, tidak melengkung (curved) seperti Mi Pad 4 Series sebelumnya.



Selain itu, keempat ujung bingkai pada kedua tablet itu juga dibuat nyaris menyiku (squared), alih-alih membulat (rounded) seperti generasi sebelumnya.





Masih di aspek tampilan, dari segi layar, Xiaomi Pad 5 mengusung panel IPS LCD dengan ukuran 11 inci dan resolusi WQHD Plus.





Layarnya juga kini mengusung desain bezel-less dan mendukung refresh rate 120 Hz dengan tingkat kerapatan piksel 275 ppi, Dolby Vision, HDR10, teknologi True display, dan tingkat kecerahan hingga 650 nits.



Untuk hardware, tablet terbaru Xiaomi ini ditenagai dengan chip Snapdragon 860 berkecepatan hingga 2,96 GHz dengan pengolah grafis (GPU) Adreno 640, yang dipadu dengan RAM 6 GB dan memori internal 256 GB.



Xiaomi mengklaim Pad 5 dapat menjalankan berbagai game kekinian yang "berat" dan rakus resource. Sementara itu, baterainya memiliki kapasitas jumbo 8.720 mAh yang mendukung teknologi pengisian cepat 22,5 watt.



Di sektor foto dan video, Xiaomi Pad 5 memiliki satu kamera belakang dengan resolusi 13 MP (f/2.0) dan satu kamera depan beresolusi 8 MP (f/2.0).




Xiaomi Pad 5 turut dibekali dengan empat buah speaker berteknologi Dolby Atmos. Ada pula fitur multitasking Split Screen yang bisa membuat dua aplikasi berjalan bersamaan dalam satu layar, masing-masing di sisi kanan dan kiri.



Harga Xiaomi Pad 5 di Indonesia dan Jadwal Penjualannya

Di Indonesia, Xiaomi Pad 5 hadir dalam varian warna Cosmic Gray dan Pearl  White dan hanya tersedia dalam varian Wi-Fi only saja, tanpa konektivitas seluler.



Banderol Xiaomi Pad 5 dipatok sebesar Rp 4.999.000  dan akan tersedia mulai 28 September mendatang pukul 12.00 WIB di Mi.com dan toko resmi Xiaomi lainnya, baik offline maupun online.





Xiaomi juga akan merilis aksesori stylus Smart Pen dan Xiaomi Keyboard untuk Pad 5, Kemudian untuk dimensi-nya, Xiaomi Pad 5 dilengkapi spesifikasi 254.69mm x 166.25mm x 6.85mm.



Masuk ke bagian kamera, Xiaomi pad 5 dibekali dengan dua kamera, satu kamera depan dan satu kamera belakang.



Untuk kamera depan, tablet tersebut mengusung lensa 8MP. Sementara kamera belakangnya punya lensa 13MP.



Terkait dengan performa, Xiaomi Pad 5 ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 860 dan CPU octa-core hingga 2.96 GHz.





Chipset Xiaomi Pad 5 sudah diproduksi dengan salah satu fabrikasi terbaru, yaitu 7 nanometer.





Sementara untuk GPU, tablet tersebut menggunakan merek Qualcommm Adreno 640.






Xiaomi meningkatkan sejumlah kemampuan perangkat juga fitur pada Xiaomi Pad 5 dibandingkan tablet versi sebelumnya. Xiaomi Pad 5 misalnya, kini memiliki pena stilus (smart pen). Kemudian, pada layar, terdapat kemampuan refresh rate hingga 120 Hz.



Di pasar global, Xiaomi membanderol Pad 5 seharga 349 euro atau Rp 5,8 juta untuk varian 128 GB. Lalu, untuk varian 256 GB, Xiaomi membanderolnya seharga 399 euro atau Rp 6,6 juta.



Peluncuran Xiaomi Pad 5 di Indonesia seiring dengan munculnya pesaing mereka Apple yang juga meluncurkan tablet barunya, iPad Mini 6 secara global. "iPad Mini baru siap untuk dipesan dan akan tersedia di toko pada 24 September," demikian dikutip dari The Verge, Selasa (14/9).



Apple juga meningkatkan kemampuan dan menambah sejumlah fitur pada iPad Mini 6. Salah satunya, mendukung jaringan Wi-Fi 6 dan akses 5G opsional. Kecepatan unduh jaringan juga bisa sampai 3,5 Gbps.



apple kuasai pasar smartphone 5g global pada kuartal i 2021





Apple juga menyematkan tipe layar Liquid Retina IPS LCD dengan tingkat kecerahan 500 nits. Tablet mini itu juga dilengkapi dengan port USB-C yang mempunyai kemampuan transfer data hingga 5 Gbps. Kemudian ada speaker stereo dengan sepasang pengeras suara. Lalu, ada fitur Touch ID di tombol atas.


Namun, jika dibandingkan dengan Xiaomi Pad 5, harga tablet Apple ini lebih mahal. Apple membanderol iPad Mini 6 di AS US$ 499 atau Rp 7,1 juta untuk varian Wi-Fi Only. Sedangkan model Wi-Fi + Cellular, dijual US$ 649 atau Rp 9,3 juta.


Keyboard ditujukan untuk membantu kegiatan pengguna dalam mengetik. Sementara itu, Smart Pen memiliki dua tombol yang masing-masing dipakai untuk mengakses aplikasi catatan Swift Notes dan tombol kedua bisa dipakai untuk melakukan screenshot.





Stylus ini turut dibekali dengan magnet, sehingga bisa ditempelkan ke bingkai sisi kanan untuk mengisi dayanya secara otomatis.


Xiaomi belum mengumumkan harga dan jadwal ketersediaan Xiaomi Smart Pen dan Xiaomi Keyboard di Indonesia. Hanya dijanjikan bahwa kedua aksesori Pad 5 itu akan segera hadir dalam waktu dekat.


Post a Comment



Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.